ANALISIS TINGKAT PENYERAPAN PANGAN DAN STATUS GIZI RUMAHTANGGA PADA AGROEKOSISTEM PERSAWAHAN (Studi Kasus Rumahtangga Petani di Desa Bonto Matene, Kecamatan Mandai, Kabupaten Maros)

Mawahda Mawahda, Mais Ilsan, Tsalis Kurniawan

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah: (1) Untuk menganalisis tingkat ketahanan pangan rumahtangga berdasarkan komponen penyerapan pangan pada tipe agroekosistem persawahan (2) Untuk menganalisis tingkat ketahanan pangan rumahtangga berdasarkan komponen status gizi rumahtangga pada tipe agroekosistem persawahan. Lokasi penelitian di Desa Bonto Matene, Kecamatan Mandai, Kabupaten Maros. Populasi dalam penelitian ini adalah rumahtangga petani yang berada di Desa Bonto Matene, Kecamatan Mandai, Maros dengan pertimbangan daerah tersebut termasuk dalam agroekosistem persawahan. Populasi penelitian merupakan rumahtangga petani yang memiliki anak balita (usia 1 tahun sampai 5 tahun), berdasarkan survei diperoleh jumlah populasi rumahtangga petani yang memenuhi persyaratan di atas sebanyak 201 rumahtangga. Metode yang digunakan untuk menentukan sampel adalah metode acak sederhana dengan memilih 15% dari jumlah populasi yang memenuhi persyaratan maka jumlah sampel pada penelitian ini sebanyak 30 rumahtangga petani. Metode analisis data yang digunakan untuk menjawab tujuan dua yaitu untuk menganalisis status gizi rumahtangga dengan menggunakan metode statistik kuantitatif. Komponen status gizi yang dianalisis dalam penelitian ini terdiri dari lima faktor yaitu, status gizi balita, mortalitas balita, usia harapan hidup, pola konsumsi pangan dan pengetahuan ibu rumahtangga. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat penyerapan pangan rumahtangga petani berada pada kategori tahan pangan (TP) dan Komponen Status gizi rumahtangga petani berada pada kategori Agak Tahan Pangan (ATP).

Keywords


Ketahanan Pangan; Status Gizi; Rumahtangga

References


Arisman. (2004). Gizi dalam Daur Kehidupan. Jakarta: Buku Kedokteran EGC hal.180-195.

Cahyani, R. (2020). Hubungan Pola Konsumsi Sumber Gula, Garam, Dan Lemak Dengan Profil Status Gizi Tingkat Rumah Tangga Di Kabupaten Bantul [Doctoral Dissertation]. Yogyakarta: Universitas Alma Ata Yogyakarta.

Departemen Pertanian RI. (2004). Rencana Strategi dan Program Kerja Pemanfaatan Ketahanan Pangan Tahun 2001-2004. Jakarta. Badan Bimas Ketahanan Pangan. Dewan Ketahanan Pangan.2006. kebijakan Umum Ketahanan Pangan 2006-2009. Jakarta. Dewa Ketahanan Pangan.

Hasan, M. (2006). Meningkatkkan Ketahanan Pangan Nasional. Makalah Pengantar Falsafah Sains Program Pasca Sarjana Institut Pertanian Bogor.

Indriani, Y. (2015). Gizi dan Pangan (Buku Ajar). Bandar Lampung: Aura.

Ilsan, M. (2015). Ketahanan Pangan Rumahtangga Petani di Sulawesi Selatan. Makassar: Nas Media Pustaka.

Rahmawati, F. N., Mulyaningsih, T., & Daerobi, A. (2019). Pengaruh Karakteristik Rumah Tangga, Keragaman Makanan, Lingkungan Hidup terhadap Status Gizi Balita, the Impact of Household Characteristics, Dietary Diversity, the Environment on the Nutritional Status of Children Under Five. Media Kesehat Masy Indones, 15(4), 367-75.

Suhardjo. (2005). Perencanaan Pangan dan Gizi. Jakarta: Bumi Aksara.

Sutyawan, S., Khomsan, A., & Sukandar, D. (2019). Pengembangan Indeks Ketahanan Pangan Rumah Tangga dan Kaitannya dengan Tingkat Kecukupan Zat Gizi dan Status Gizi Anak Balita. Amerta Nutrition, 3(4), 201.

Undang-Undang No. 7 Tahun 1996. Tentang Pangan. 04 November 1996. Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2012. Jakarta.

Yuniar, W. P., Khomsan, A., Dewi, M., Ekawidyani, K. R., & Mauludyani, A. V. R. (2020). Hubungan antara Perilaku Gizi dan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dengan Status Gizi Baduta Di Kabupaten Cirebon. Amerta Nutrition, 4(2), 155-164.




DOI: https://doi.org/10.33096/wiratani.v4i1.133

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Mawahda Mawahda, Mais Ilsan, Tsalis Kurniawan

 ___________________________________________________________
Wiratani: Jurnal Ilmiah Agribisnis
ISSN 2614-5928
Published by Program Studi Agribisnis, Fakultas Pertanian, Universitas Muslim Indonesia

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0