DAMPAK KEBERADAAN PERUSAHAAN KELAPA SAWIT TERHADAP KONDISI SOSIAL, EKONOMI DAN LINGKUNGAN MASYARAKAT (Studi Kasus Perusahaan Kelapa Sawit di Desa Tobadak, KecamatanTobadak, Kabupaten Mamuju Tengah)

Muhammad Ardi Angga, Nuraeni Nuraeni, Mais Ilsan

Abstract


Tujuan penelitian ini (1) Menganalisis dampak sosial masyarakat di Desa Tobadak, Kecamatan Tobadak, Kabupaten Mamuju Tengah setelah berdirinya perusahaan perkebunan kelapa sawit. (2) Menganalisis dampak ekonomi masyarakat di Desa Tobadak, Kecamatan Tobadak, Kabupaten Mamuju Tengah setelah berdirinya perusahaan perkebunan kelapa sawit. (3) Menganalisis dampak lingkungan sekitar perusahaan setelah berdirinya perusahaan perkebunan kelapa sawit. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Tobadak, Kecamatan Tobadak, Kabupaten Mamuju Tengah. Penelitian ini dilaksanakanpada bulan Juli - Desember 2020. Responden dipilih secara purposive yaitu semua masyarakat sekitar perusahaan yang terkena dampak. Jumlah sampel dari penelitian ini sebanyak 30 orang yang berasal dari berbagi macam latar pekerjaan. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Untuk menjawab rumusan masalah yang ada maka penilaian dampak keberadaan perusahaan kelapa sawit terhadap kondisi sosial, ekonomi dan lingkungan masyarakat digunakan pembobotan dengan skala likert. Hasil penelitian menunjukkan yaitu (1) Dampak aspek sosial yang ditimbulkan dari berdirinya perusahaan kelapa sawit berdampak positif terhadap pendidikan, kesehatan, harga tanah dan fasilitas umum. Sedangkan pada interaksi sosial berdampak negatif. (2)  Dampak aspek ekonomi yang ditimbulkan dari berdirinya perusahaan kelapa sawit yaitu berdampak positif terhadap bertambahnya lapangan pekerjaan, menurunnya angka pengangguran dan meningkatnya pendapatan masyarakat. (3) Dampak aspek lingkungan yang ditimbulkan dari berdirinya perusahaan kelapa sawit yaitu berdampak negatif terhadap pencemaran udara karena bau limbah tangkos yang mengganggu masyarakat serta alih fungsi lahan pangan yang mengakibatkan lahan pangan berkurang.

Keywords


Dampak Ekonomi; Sosial; Kelapa Sawit

References


Apriyanti, I. (2020). Dampak Berdirinya Perusahaan Kelapa Sawit Terhadap Kondisi Sosial Ekonomi Masyarakat Sekitar. Agriprimatech, 3(2), 84-89.

Badan Pusat Statistik. (2019). Dalam Angka. Luas Perkebunan Kelapa Sawit Indonesia.

Baihaqi, A., Fatah, L., & Hidayat, T. (2020). Dampak Keberadaan Program Corporate Social Responsibility (CSR) Perusahaan Perkebunan Kelapa Sawit Terhadap Kondisi Sosial Ekonomi Masyarakat Di Desa Pandahan Dan Desa Pulau Pinang, Kabupaten Tapin. Frontier Agribisnis, 4(1).

Hanafi, M., Sulistyaningsih, S., & Yekti, G. I. (2018). Analisa Dampak Berdirinya Perkebunan Mangga PT. Trigatra Rajasa terhadap Kondisi Sosial dan Ekonomimasyarakat Sekitar (Studi Kasus di Desa Ketowan, Kecamatan Arjasa, Kabupaten Situbondo). AGRIBIOS, 16(01), 14-27.

Hidayah, U. N., Widuri, N., & Maryam, S. (2020). Dampak Perusahaan Kelapa Sawit Terhadap Kondisi Sosial Ekonomi Masyarakat. Jurnal Agribisnis dan Komunikasi Pertanian.

Jannah, S. N., Yulianti, M., & Hamdani, H. (2020). Dampak Keberadaan Perkebunan Kelapa Sawit (Elaeis guineensis jacq) PT KAM (Kodeco Agrojaya Mandiri) Terhadap Perubahan Sosial Ekonomi Masyarakat di Desa Manuntung, Kecamatan Kusan Hulu Kabupaten Tanah Bumbu, Provinsi Kalimantan Selatan. Frontier Agribisnis, 4(2).

Kuncoro, Mudrajat. (2004). Otonomi dan Pembangunan Daerah, Erlangga, Jakarta.

Siregar, M. A. N., Manullang, M., Siregar, R. T., & Damanik, S. E. (2019). Dampak Perusahaan Kelapa Sawit PTPN-IV Terhadap Kesejahteraan Sosial Masyarakat Dalam Pembaangunan Wilayah Di Desa Kedai Damar Kecamatan Pabatu Kabupaten Serdang Badagei. Jurnal Regional Planning, 1(1), 39-53.

Sugiyono. (2011). Metode Penelitian Pendidikan, Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, Dan R & D. Bandung: Alfabeta.

Sutawi. (2007). Kapita Selekta Agribisnis Peternakan. UMM Press.

Syamsuddin, M., Wartomo, W., & Herawati, E. (2020). Dampak Keberadaan Perkebunan Sawit Kaltim Lestari terhadap Pendapatan Masyarakat Desa Sabintulung Kecamatan Muara Kaman. Jurnal Agriment, 5(01), 17-23.




DOI: https://doi.org/10.33096/wiratani.v4i1.135

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Muhammad Ardi Angga, Nuraeni Nuraeni, Mais Ilsan

 ___________________________________________________________
Wiratani: Jurnal Ilmiah Agribisnis
ISSN 2614-5928
Published by Program Studi Agribisnis, Fakultas Pertanian, Universitas Muslim Indonesia

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0