ANALISIS EFISIENSI PENGGUNAAN SARANA PRODUKSI PADA VARIETAS JAGUNG HIBRIDA (BISI 2) DAN JAGUNG LOKAL (PULUT)

Citra Jabal Nur, Nuraeni Nuraeni, Nurliani Nurliani

Abstract


Tujuan penelitian Mengidentifikasi penggunaan sarana produksi benih, pupuk dan pestisida pada usahatani jagung hibrida dan jagung lokal, Analisis efesiensi penggunaan sarana produksi (benih, pupuk dan pestisida pada jagung hibrida dan jagung lokal, Menganalisis perbedaan produksi jagung hibrida dan jagung lokal. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara sengaja(purposive) yaitu sebanyak 39 orang. Analisis deskriptif, digunakan untuk mengidentifikasi penggunaan sarana produksi, Analisis fungsi produksi cobb-doglass digunakan untuk menguji efesiensi sarana produksi. Analisis uji perbedaan 2 sampel digunakan untuk menguji secara statistic perbedaan produksi dan pendapatan. Penggunaan pupuk urea dan ZA pada jagung hibrida tinggi dari dosis anjuran PPL sedangkan penggunaan benih, pupuk urea, dan ZA pada jagung lokal lebih tinggi dari dosis anjuran PPL. Penggunaan benih, pupuk urea dan pestisida pada jagung hibrida belum efesien sedangkan penggunaan pupu ZA dan NPK tidak efisien. Penggunaan benih, pupuk urea dan pestisida pada jagung lokal belum efesien sedangkan penggunaan pupuk ZA dan NPK belum efisien. Terdapat perbedaan yang signifikan antara produksi jagung hibrida dan produksi jagung lokal yaitu rata-rata jagung hibrida adalah 3.720,51 kg/petani sedangkan rata-rata jagung lokal (pulut) adalah 364,43 kg/petani.


Keywords


Cobb Douglass; Efisiensi; Jagung Hibrida; Jagung Lokal

References


Badan Ketahanan Pangan dan Penyuluhan Pertanian (BKKPPP). 2009. Budidaya Tanaman Jagung. Aceh: BKPPP provinsi nangroe Aceh Darussalam.

Gumbira. 2001. Manajemen Teknologi Agribisnis, Kunci daya saing Global Produk Agribisnis pertanian mandiri. Jakarta: Penebar Swadaya.

Hanafie. 2010. Pengantar ekonomi Pertanian. Yogyakarta: ANDI.

Soekartawi. 2005. Agroindustri dalam perspektif social ekonomi. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Yousuf, Ahmad K. 2011. Analisis Daya Saing Usahatani Jagung Pada Lahan Kering di Kabupaten Tanah Laut Kalimantan Selatan.




DOI: https://doi.org/10.33096/wiratani.v3i2.62

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Citra Jabal Nur, Nuraeni Nuraeni, Nurliani Nurliani

 ___________________________________________________________
Wiratani: Jurnal Ilmiah Agribisnis
ISSN 2614-5928
Published by Program Studi Agribisnis, Fakultas Pertanian, Universitas Muslim Indonesia

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0