Author Guidline

Jurnal WIRATANI itujukan untuk komunitas ilmiah dan praktisi di dunia bisnis dan industri, universitas, dan lembaga penelitian yang terkait dengan bidang manajemen agribisnis. Jurnal WIRATANI dapat menerima dan menerbitkan jurnal yang memenuhi kriteria sebagai 1) penelitian asli dan signifikan dalam manajemen agribisnis 2) kajian mendalam dan penelitian yang dapat menumbuhkan minat bersama untuk menemukan aplikasi yang tepat, 3) artikel belum dipublikasikan di majalah atau jurnal lain, dan artikel harus asli dan tidak mengandung plagiarisme.


Format Penulisan Artikel

Ketentuan Umum

Naskah ditulis dalam bahasa Indonesia EYD, dengan program Microsoft Word 97-2010 Document (*.doc). Naskah diketik dengan jarak antar baris 1 spasi, jenis huruf Times New Roman (TNR) 11 pt pada kertas berukuran A4 (21 x 29,7 cm), dengan jumlah halaman 10–15 tidak bolak-balik. Marjin atas bawah kiri kanan yaitu 2,54 cm. Sebelum mengirimkan draft artikel, penulis harus memastikan bahwa draft artikel sudah sesuai dengan petunjuk dalam template ini.


Judul, Judul harus informatif, ditulis dengan singkat dan jelas. Judul harus sesuai dengan tujuan penelitian. Ditulis dengan huruf kapital (UPPER case), dicetak tebal, font Times New Roman berukuran 14 pt, dan rata tengah. Judul artikel harus ditulis tidak lebih dari 12 kata. Sub judul (jika ada) menggunakan format Title Case.


Penulis, memuat nama penulis (tanpa gelar), institusi/perusahaan tempat penulis bekerja, dan alamat email penulis korespondensi. Jika semua penulis berasal dari afiliasi yang sama maka cukup menulis satu kali nama afiliasi saja.

 

Abstrak, Abstrak ditulis dalam Bahasa Indonesia yang berisi gambaran singkat latar belakang dan tujuan penelitian, metode penelitian, serta hasil penelitian. Abstrak ditulis antara 200-250 kata dengan font Times New Roman ukuran 9, spasi satu, cetak tegak dan dalam satu paragraf. Kata kunci yang digunakan maksimal 5.

 

Pendahuluan, Merupakan gambaran umum atau fenomena mengenai topik yang diangkat yang mencakup latar belakang, tujuan penelitian dan kajian literatur. Pada rumusan masalah didahului penjelasan secara singkat tinjauan penelitian terdahulu yang mendukung. Seluruh bagian pendahuluan dipaparkan secara terintegrasi dalam bentuk paragraf. (Times New Roman 11 pt).

 

Metode Penelitian, Bagian ini berisi (1) tempat dan waktu penelitian; (2) Populasi dan sampel penelitian; (3) teknik pengumpulan data; serta (4) metode analisis data yang digunakan dalam pemecahan masalah penelitian. (Times New Roman 11 pt).

 

Hasil dan Pembahasan, Bagian ini terdiri dari hasil penelitian dan pembahasan dari hasil tersebut. Hasil yang diperoleh dari penelitian tersebut harus didukung oleh data yang cukup. Hasil penelitian dan penemuan harus jawaban dari tujuan penelitian yang telah dipaparkan pada bagian pendahuluan dan dapat dilengkapi dengan tabel dan grafik (gambar). (Times New Roman 11 pt).

 

Kesimpulan dan Saran, Bagian ini berupa jawaban dari tujuan yang telah dipaparkan pada bagian pendahuluan. Kesimpulan tidak boleh hanya berisi pengulangan hasil dan pembahasan. Harus menjadi ringkasan hasil seperti yang diharapkan penulis dalam tujuan. Disajikan dalam bentuk nomor (poin).

Saran berupa implikasi kebijakan yang dapat dilakukan sehubungan dengan temuan atau kesimpulan penulis, serta tentang rencana-rencana lanjutan yang terkait dengan ide-ide penulis. (Times New Roman 11 pt).

 

Daftar Pustaka, Penulisan daftar pustaka minimal 10 referensi, sangat disarankan menggunakan aplikasi manajemen referensi seperti Mendeley, End Note, Zotero, atau lainnya. Format penulisan adalah sesuai dengan format APA 6 th Edition (American Psychological Association). Bila acuan terdiri lebih dari dua penulis maka diikuti et al., lalu tahun. Semua pustaka yang digunakan di dalam naskah harus dicantumkan dalam daftar pustaka yang diurutkan berdasarkan abjad. Daftar pustaka yang digunakan 10 tahun terakhir dengan 3 diantaranya menggunakan referensi 3 tahun terakhir dan 80% jurnal/prosiding. (Times New Roman 11 pt).

 

Jurnal Ilmiah :

Mulyana, E. (2002). Hubungan Antara Motivasi dan Kinerja Karyawan. Jurnal Sumber Daya Manusia (1) : 1-4.

Adam, A. M. T, Busaeri, S. R. (2015) Private and Social Profits of Non Binding Silk Cloth Business in Wajo Region Indonesia, International Journal of Science and Research (IJSR),  Volume 4 Issue 6, June 2015, 2044 – 2047. https://www.ijsr.net/get_abstract.php?paper_id=SUB155780

Nuraeni, N., Rasyid, R., Boceng, A., Ilsan, M., Amran, F. D. (2018). Model of Community Behavior in the Management of the Community Forest in Bulukumba Regency, South Sulawesi, Indonesia. Journal of Advanced Agricultural Technologies. 5. 232-235. http://dx.doi.org/10.18178/joaat.5.3.232-235.

 

Buku:

Gittinger, J.P. (2012). Analisa Ekonomi Proyek Pertanian. Edisi ke dua. Jakarta : UI Press-Jhon Hopkins.

Prosiding:

Amran, F. D., Husain, T. K. (2020). The Decision in Adopting the Legowo Super Planting System on Maize in Tonasa Village, South Sulawesi, Indonesia. IOP Conf. Ser.: Earth Environ. Sci. 484 012117. doi:10.1088/1755-1315/484/1/012117

Nugroho, A.D. (2016). Peranan SLPTT dalam Meningkatkan Produksi Padi di Kabupaten Bantul. Prosiding Seminar Hasil Penelitian Sosial Ekonomi Pertanian; Yogyakarta, 6 Agustus 2016. Yogyakarta : Departemen Sosial Ekonomi Pertanian UGM. hlm 17-23.

Artikel Daring:

Sugiyarto. (2015). Pengembangan Salak Pondoh di Sleman. http://www.sosek.faperta.ugm.ac.id. [15 Januari 2015].

Skripsi / Tesis / Disertasi:

Sari P. 2009. Analisis Ekspor Minyak Nilam Indonesia [tesis]. Yogyakarta: Program Pascasarjana Ekonomi Pertanian, Universitas Gadjah Mada.

Undang-Undang dan Peraturan Pemerintah:

Peraturan Pemerintah RI Nomor 2 Tahun 2012 Tentang Rencana Aksi Pembangunan Infrastruktur Kawasan Perbatasan Tahun 2012, Tanggal: 6 Januari 2012.